Madanews.id Batu Bara : Direktur Utama RSUD Batu Bara, Dr. Wahyu Nugraha, menegaskan kepada seluruh jajaran manajemen, tenaga medis, dan tenaga pendukung agar terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, baik pada layanan rawat inap, rawat jalan, maupun dalam hal ketersediaan dan pelayanan obat-obatan bagi masyarakat Kabupaten Batu Bara. senin 05 januari
Penegasan tersebut disampaikan sebagai bentuk komitmen RSUD Batu Bara dalam memberikan pelayanan kesehatan yang prima, profesional, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. Dr. Wahyu Nugraha menekankan bahwa rumah sakit sebagai fasilitas pelayanan publik harus mampu memberikan pelayanan yang cepat, tepat, ramah, dan bertanggung jawab.
Menurutnya, peningkatan kualitas pelayanan harus dilakukan secara menyeluruh, mulai dari pelayanan administrasi, tindakan medis, kenyamanan pasien, hingga kecepatan pelayanan farmasi. Ia juga meminta seluruh jajaran untuk meningkatkan disiplin kerja, etika pelayanan, serta menjaga sikap humanis kepada setiap pasien dan keluarga pasien.
“Pelayanan rawat inap dan rawat jalan harus terus dibenahi agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat berobat di RSUD Batu Bara. Begitu juga dengan pelayanan obat, harus tepat waktu dan sesuai kebutuhan pasien,” tegas Dr. Wahyu Nugraha.
Ia berharap seluruh jajaran RSUD Batu Bara dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab dan saling bersinergi demi meningkatkan mutu pelayanan kesehatan. Dengan kerja sama yang solid, RSUD Batu Bara diharapkan mampu menjadi rumah sakit rujukan yang dipercaya dan dibanggakan oleh masyarakat Kabupaten Batu Bara.
Ke depan, pihak RSUD Batu Bara akan terus melakukan evaluasi dan perbaikan pelayanan secara berkelanjutan guna memastikan seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal dan berkualitas.
( Mada.id zul)



